Ketua LDII Bersama Ratusan Warga LDII Hadiri Sertijab Tasyakuran Doa untuk Walikota dan Wakil Walikota Semarang

Dr. Agustina Wilujeng Pramestuti, S.S. M.M. dan Ir. H. Iswar Aminuddin, M.T. (Agustin-Iswar) resmi dilantik sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Semarang periode 2025-2030. Pelantikan dilakukan oleh Presiden Prabowo Subianto di Istana Presiden, hari ini. Agustin-Iswar pun siap tancap gas melayani masyarakat dan mewujudkan visi misi yang telah dirancang untuk menjadikan Kota Semarang semakin hebat. Salah satunya, Agustin-Iswar akan mengoptimalkan pariwisata, mengingat Semarang memiliki potensi wisata yang sangat luar biasa.
Ketua LDII DPD Kota Semarang, H.Suhindoyo P,S.E. M.M. mengucapkan selamat dan sukses kepada walikota dan wakil walikota terpilih atas pelantikan mereka sebagai pemimpin baru Kota Semarang untuk periode 2025-2030.
Dalam pernyataannya, Suhindoyo menyampaikan harapan besar kepada pasangan pemimpin baru tersebut agar dapat menjalankan amanah dengan baik dan membawa Kota Semarang menuju kemajuan yang lebih pesat. Ia juga menekankan pentingnya kolaborasi antara pemerintah kota, masyarakat, dan berbagai elemen lainnya demi terwujudnya pembangunan yang berkelanjutan.
“Selamat dan sukses kepada Walikota dan Wakil Walikota yang baru dilantik. Semoga dapat menjalankan tugas dengan amanah, membawa perubahan positif, serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat Kota Semarang,” ujar Suhindoyo.Kamis 20/02/2025
Pelantikan Walikota dan Wakil Walikota Semarang ini menjadi momentum penting dalam perjalanan Pemerintahan Kota Semarang. Diharapkan, di bawah kepemimpinan Ibu Agustina dan Bapak Iswar, berbagai program pembangunan dapat terealisasi dengan baik dan memberikan manfaat bagi masyarakat.
Masyarakat Kota Semarang menaruh harapan besar terhadap pemimpin yang baru agar dapat bekerja dengan penuh dedikasi, menciptakan kebijakan yang berpihak pada kepentingan rakyat, serta membawa Kota Semarang menuju kesejahteraan yang lebih baik di masa mendatang.
“Dengan semangat kebersamaan dan dukungan terhadap kepemimpinan, Kota Semarang akan lebih maju dan sejahtera, “ tandas Suhindoyo.